PENINGKATAN PENGETAHUAN KADER KESEHATAN DALAM PENDAMPINGAN IBU HAMIL PADA SITUASI BENCANA ALAM
Abstract
Pada situasi bencana alam, ibu hamil merupakan salah satu kelompok rentan yang berisiko terjadinya masalah kesehatan. Kejadian bencana alam mengakibatkan kelemahan fisik dan menimbulkan kecemasan ibu hamil yang dapat menimbulkan terjadinya kontraksi, sehingga menyebabkan keguguran janin, kelahiran prematur dan persalinan lebih cepat dari waktu seharusnya. Pada situasi bencana alam, sangat dibutuhkan kesiap siagaan aparat desa, petugas kesehatan dan keterlibatan masyarakat. Keterbatasan tenaga kesehatan, sangat membutuhkan keterlibatan kader kesehatan untuk pendampingan ibu hamil. Sebagai bagian dari masyarakat, kader kesehatan merupakan orang yang dekat dengan ibu hamil, sekaligus penggerak pembangunan kesehatan masyarakat. Sebagai bagian pemberdayaan masyarakat, peran kader kesehatan sangat penting pada situasi bencana alam. Kader kesehatan diharapkan dapat membantu masyarakat khususnya ibu hamil dan keluarganya mengenal sedini mungkin risiko dan tanda bahaya ibu hamil, untuk mencegah terjadinya komplikasi kehamilan pada situasi bencana alam. Desa Beka Kecamatan Marawola Kabupaten Sigi merupakan salah satu wilayah rawan bencana alam. Tujuan kegiatan untuk meningkatkan pengetahuan pendampingan ibu hamil pada situasi bencana alam Kader Kesehatan di Desa Beka Kecamatan Marawola Kabupaten Sigi. Sasaran kegiatan adalah kader kesehatan Desa Beka Wilayah Kerja Puskesmas Marawola Kabupaten Sigi. Target kegiatan meningkatnya pengetahuan kader dalam pendampingan ibu hamil untuk mengurangi risiko dampak bencana alam. Metode pelaksanaan meliputi edukasi kader kesehatan tentang pendampingang ibu hamil pada situasi bencana alam. Kegiatan diawali kegiatan apersepsi materi edukasi, dilanjutkan kegiatan edukasi. Kegiatan telah terlaksana dengan baik dan dinilai melalui pre test dan post test yang menunjukkan peningkatan pengetahuan kader kesehatan (97%). Hal ini juga terlihat pada proses tanya jawab serta pernyataan keinginan kader kesehatan untuk menerapkan dan termotivasi menerapkan materi yang diperoleh.
References
Anggraeni, A. D., & Rofida, S. (2021). Pemberdayaan dan Pendampingan Kader Binaan Puskesmas Mojolangu Dalam Pembuatan Obat Tradisional Yang Baik. Jurnal Kreativitas Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM), 4(3), 607–612.
Arab-, Z. C. M., Kakemam, Z. E., Lotfi, M., Nobakht, A., & Aziz, H. (2022). Disaster Preparedness and Core Competencies among Emergency Nurses: A Cross Sectional Study. December 2021, 1–9. https://doi.org/10.1002/nop2.1172
Azizah, A. N., Megatsari, H., & Sarweni, K. P. (2019). Pendampingan Ibu Hamil Resiko Tinggi sebagai Penurunan AKI dan AKB. May. https://doi.org/10.13140/RG.2.2.18993.02400
Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional. (2021). Pendampingan Keluarga Ibu Hamil dan Pasca Persalinan. https://lms-elearning.bkkbn.go.id/mod/resource/view.php?id=3097&forceview=1
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sulawesi Tengah. (2021). Laporan.
Berhanu, N., Abrha, H., Ejigu, Y., & Woldemichael, K. (2016). Knowledge , Experiences and Training Needs of Health Professionals about Disaster Preparedness and Response in Southwest Ethiopia: A Cross Sectional Study. Ethiop J Health Sci., 26(5), 415–426. https://doi.org/http://dx.doi.org/10.4314/ejhs.v26i5.3
Center for Excellence in Disaster Management & Humanitarian Assistance. (2018). Indonesia Disaster Management Reference Handbook.
Donna, B. (2021). Disaster Management.
Elly, N., Asmawati, Yosephin, B., Annisa, R., Annuril, K. F., & Wahyudi, A. (2021). Optimalisasi Peran Kader dalam Meningkatkan Self-Care Management Nutrisi Kehamilan sebagai Upaya Pencegahan Risiko Stunting di Kecamatan Air Periukan Kabupaten Seluma. JURNAL KREATIVITAS PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT (PKM), 4, 991–1001.
Firda Ayu, A. M., Gamelia, E., & Masfiah, S. (2018). Efektifitas Pelatihan Dalam Peningkatan Peran Kader Sebagai Pendamping Keluarga Ibu Hamil Di Puskesmas Ii Sumbang the Improvement of Cadre Role As a Family Counsellor of Pregnant Women in Ii Sumbang Primary Health Care. Kesmas Indonesia, 10(1), 13–27.
Huru, M. M., Boimau, S., Yulianti, H., & Boimau, A. (2022). Pemberdayaan Kader Posyandu Dalam Pelaksanaan Program Perencanaan Persalinan Dan Pencegahan Komplikasi. JMM (Jurnal Masyarakat Mandiri), 6(6), 4714. https://doi.org/10.31764/jmm.v6i6.11085
Husein, A., & Onasis, A. (2017). Manajemen Bencana.
Iswarani, I. N. S., Izzati, I. A. F., Firdausi, R. I., & Nursanto, D. (2019). Manajemen Penyelamatan Ibu Hamil Pasca Bencana. Al-Iqra Medical Journal : Jurnal Berkala Ilmiah Kedokteran, 2(2), 72–80. https://doi.org/10.26618/aimj.v2i2.3953
Kalanlar, B. (2019). The Challenges and Opportunities in Disaster. Journal Of Trauma Nursing, 26(3), 164–170. https://doi.org/10.1097/JTN.0000000000000417
Kamsatun, Meitya, & Sukarni. (2021). Pemberdayaan Keluarga Ibu Hamil Tanggap Bencana dalam Meningkatkan Kemampuan Mengurangi Dampak Bencana pada Ibu Hamil. Edukasi Masyarakat Sehat Sejahtera (EMaSS) : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 3(1), 1–4. https://ejurnal.poltekkestasikmalaya.ac.id/index.php/EMaSS/article/view/623
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. (2019). Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 2019.
Martiningsih, M., Ahmad, A., Haris, A., & Wahidah, N. (2022). Pelatihan Kelas Edukasi Kader Kesehatan dalam Upaya Pencegahan Risiko dan Deteksi Dini Penyakit Kardiovaskuler di Kelurahan Kolo Kota Bima. Jurnal Kreativitas Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM), 5(11), 3813–3822. https://doi.org/10.33024/jkpm.v5i11.7415
Nasrun, & Fathya. (2021). Etik dan Profesionalisme Perawat dan Bidan Puskesmas Marawola Kabupaten Sigi pada Masa Tanggap Bencana Gempa Bumi. Herb-Medicine Journal, 4(April), 29–41.
Nurbaya, N., Haji Saeni, R., & Irwan, Z. (2022). Peningkatan Pengetahuan Dan Keterampilan Kader Posyandu Melalui Kegiatan Edukasi Dan Simulasi. JMM (Jurnal Masyarakat Mandiri), 6(1), 678. https://doi.org/10.31764/jmm.v6i1.6579
Nurhidayati, I., & Ratna, E. (2017). Kesiapsiagaan Keluarga dengan Penyakit Kronis Menghadapi Bencana Gunung Berapi di Desa Sidorejo Kecamatan Kemalang Klaten. Jurnal Ilmiah Keperawatan Indonesia [JIKI], 1(1), 47–52. https://doi.org/10.31000/jiki.v1i1.280
Presiden Indonesia. (2007). Undang-undang Penanggulangan Bencana Nomor 24 Tahun 2007.
Prihati, D. R., & Prasetyorini, H. (2023). Pemberdayaan Kader Kesehatan dalam Upaya Deteksi Dini Stroke dengan Metode F.A.S.T di Kecamatan Tugu. 6, 2291–2297.
Pusat Krisis Kesehatan RI. (2020). Pedoman Pemberdayaan Masyarakat Dalam Penanggulangan Bencana dan Krisis Kesehatan Pada Masa COVID-19. In Pusat Krisis Kesehatan. https://pusatkrisis.kemkes.go.id/pedoman-pemberdayaan-masyarakat-dalam-penanggulangan-bencana-dan-krisis-kesehatan-pa
Rahayu, D. T., & Askabulaikhah. (2020). Pendampingan Kader dengan Kunjungan Antenatal Care (Anc) Ibu Hamil Risiko Tinggi Di Puskesmas Jelakombo Jombang. Jurnal Kebidanan-ISSN, 6(2), 14–20. https://doi.org/10.21070/midwiferia.v
Ristanti, E. Y., Marsaoly, M., Asrar, M., & Hermanses, S. S. (2021). Peningkatan Pengetahuan dan Ketrampilan Kader melalui Pelatihan Konseling Menyusui di Puskesmas Nania Kota Ambon. Agrokreatif: Jurnal Ilmiah Pengabdian Kepada Masyarakat, 7(2), 168–173. https://doi.org/10.29244/agrokreatif.7.2.168-173
Runiari, N., & Rupawan, I. D. (2021). Kesiapsiagaan Ibu Hamil dan Petugas Kesehatan Menghadapi Erupsi Gunung Agung. Jurnal Keperawatan, 13(4), 1093–1102.
Silviani, Y. E., Fitriani, D., & Regita, R. (2022). Hubungan Pengalaman Bencana Dengan Kesiapsiagaan Ibu Hamil Menghadapi Ancaman Bencana Gempa Bumi. Jurnal Sains Kesehatan, 29(1), 55–62. https://doi.org/10.37638/jsk.29.1.55-62
Situmorang, C. C., & Pongoh, A. (2023). Pemberdayaan Kader dalam Meningkatkan Status Vaksinasi Covid 19 Ibu Hamil di Puskesmas Sorong Timur. JURNAL KREATIVITAS PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT (PKM), 6, 2552–2562.
Sunarti, & Utami, S. (2018). Peran Kader Kesehatan dalam Pelayanan Posyandu UPTD Puskesmas Kecamatan Sananwetan Kota Blitar. Jurnal Keperawatan Malang, 3(2), 94–100. https://doi.org/10.36916/jkm.v3i2.63
Susanti, E. (2020). Peran Kader Posyandu dalam Pendampingan Ibu Hamil Resiko Tinggi Terhadap Pemeriksaan Kehamilan Selama Pandemi Covid-19. Jurnal Nursing Update, 11(3), 68–75. https://stikes-nhm.e-journal.id/NU/article/view/296/268
Wuwuh, S. (2016). Pengaruh Pendampingan Kader Pada Ibu Hamil Terhadap Kepatuhan Minum Tablet Fe. Jurnal Ilmiah Bidan, 1(3), 1–6.
Yustin Ari Prihandini, Wati, H., Muthia, R., Santoso, U., Soedarwo, V. S., & Nursandi, F. (2016). Program Peningkatan Pengetahuan dan Keterampilan Kader Posyandu sebagai Upaya Pencegahan Stunting di Desa Sari Gadung Tanah Bumbu. 6, 1–23.
Zakaria, R., & Astuti, S. C. D. (2022). Kader Pendamping 1000 Hari Pertama Kehidupan. JMM (Jurnal Masyarakat Mandiri), 6(4), 2913–2926. https://doi.org/10.31764/jmm.v6i4.9240

Copyright (c) 2023 Politeknik Kesehatan Kemenkes Jayapura

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.